Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC

Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC

Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC
Banyak pengguna teknologi yang saat ini mulai beralih kesistem android milik google. Dengan kemudahan pemakaian dan sistem flexibilitas dari sistem itu sendiri membuat kita mampu untuk melakukan kustomisasi. Pengguna handphone android telah tercatat mengalami peningkatan yang cukup signifikan dalam beberapa tahun terakhir.

Salah satu cara mengkustomisasi atau mengobrak-abrik handphone android adalah dengan meng-root sistem android itu sendiri. Dengan meng-root sistem android pada handphone kita bisa secara penuh mengoperasikan semua file yang ada dalam handphone, baik yang sebelumnya bisa diakses maupun yang tidak bisa diakses.

Ada banyak cara untuk root handphone android, salah satunya cara yang akan saya berikan yaitu cara meng-root handphone android tanpa bantuan pc. Caranya mudah yaitu anda download aplikasi root lalu yang harus anda lakukan adalah hanya setting dan selamat anda sudah me root handphone android kesayangan anda, dan kini anda telah memiliki akses penuh didalam sistim operasi tersebut.

Namun kenyataannya tidak segampang teori diatas tadi, ada beberapa hal yang membuat proses root tersebut berhasil, salah satunya adalah cara melakukan root itu sendiri, dan cara yang kami berikan pada artikel ini tentang Cara Root Hp Android Tanpa PC, sudah kami coba pada handphone samsung galaxy core dan hasilnya 100% berhasil tanpa ada kendala atau masalah yang muncul pada proses atau setelah proses root handphone android tersebut.

Jadi bisa disimpulkan cara ini aman khususnya untuk handphone samsung galaxy core (karena kami mencoba cara ini menggunakan handphone samsung galaxy core).

Oke sekarang kita langsung mempraktekan Cara Root Hp Android Tanpa PC, namun sebelum anda melakukan cara ini kami tidak bertanggung jawab jika ada kerusakan terhadap handphone android anda, karena disini kami hanya sekedar berbagi, Risiko tanggung sendiri!

Cara Root Hp Android Tanpa PC

Download aplikasi yang diperlukan
Cara Root Hp Android Tanpa PC:
  • Buka Aplikasi Framaroot yang telah anda download tadi
  • Install Aplikasi Tersebut seperti biasa
  • Buka Aplikasi Yang telah diinstall tadi
  • Pilih Install SuperUser (lihat Gambar)
  • Pilih Aragorn/Gandalf
Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC
  • Setelah itu tunggu hingga proses selesai dan muncul gambar seperti dibawah ini
Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC
  • Restart Handphone Android Anda
  • Setelah restart cari aplikasi SuperUser, jika aplikasi tersebut sudah ada berarti handphone android anda sudah berhasil di root
Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC

Semoga membantu..!


Lihat artikel lainnya:



Tags: Cara Root Hp Android Langsung Dari Hp Android, Cara Root Semua Jenis SmartPhone Android, Cara Mudah me-ROOTING Android, Cara Root HP Android Tanpa PC Dengan Mudah, Cara Root hp Android Yang Mudah dan Aman



Sumber

0 Response to "Cara Meng Root Handphone Android tanpa komputer / PC"

Posting Komentar